Revitalisasi Produk Ekspor Melalui Pendampingan Inovasi Desain dan HKI

Revitalisasi Produk Ekspor Melalui Pendampingan Inovasi Desain dan HKI
M. Rusnoto Susanto, Pengabdi Masyarakat

Potensi bisnis industri kreatif di Yogyakarta luar biasa pesat dan sangat terbuka luas bagi pelaku usaha khususnya pelaku usaha industri kerajinan melalui kegiatan usaha yang fokus pada kreasi dan inovasi. Khususnya industri kerajinan dan produk seni patung terrazzo di kawasan Guosari, Pajangan dan Tamantirto-Bangunjiwo, Kasihan merupakan sentra industri kerajinan patung yang senantiasa menyambung denyut nadi aktivitas ekspor.  Komoditi yang dipasarkan akan berkembang harus tetap ditopang oleh pasar dalam negeri untuk memperkuat posisinya di dalam negeri meskipun kiprahnya di luar negeri juga terus meningkat. Industri kreatif sangat strategis mengurai permasalahan baik dari produksi maupun pemasarannya yang menyerap 54,3 % tenaga kerja yang ditopang pilar ekonomi kreatif. Begitupun pemberdayaan masyarakat sekitar yang dapat diedukasi baik softskill maupun hardskill untuk menjadi bagian dari aktivitas industri kreatif berlangsung.

download